Petugas PLN memastikan jaringan listrik yang berpotensi terendam air untuk keamanan ketenagalistrikan bagi warga. Foto: PLN
KOSADATA – Menjelang Natal dan Tahun Baru, intensitas hujan lebat dengan cuaca ekstrem diperkirakan masih akan terjadi dalam beberapa waktu ke depan. PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya mengingatkan masyarakat untuk lebih waspada terhadap potensi banjir dan risiko terkait kelistrikan.
General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran, mengajak masyarakat untuk segera melapor apabila menemukan kondisi berbahaya yang berkaitan dengan jaringan listrik, terutama saat terjadi banjir atau cuaca ekstrem.
“Kita memasuki musim penghujan. Kami mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan hal-hal yang berpotensi membahayakan, seperti pohon yang dekat dengan jaringan listrik dan berpotensi tumbang. Informasikan kepada tim PLN melalui aplikasi PLN Mobile atau kantor layanan PLN terdekat, agar kami dapat segera melakukan tindakan, seperti perabasan pohon,” ujar Lasiran dalam keterangannya, dikutip Jum'at (29/11/2024).
Ia menambahkan, saat terjadi hujan lebat yang berujung banjir, PLN terkadang perlu memutus aliran listrik sementara untuk mengutamakan keselamatan pelanggan serta mencegah kerusakan pada jaringan listrik.
Untuk menghindari bahaya listrik selama musim hujan, Lasiran membagikan beberapa langkah penting yang dapat dilakukan oleh masyarakat:
1. Matikan listrik melalui MCB (Miniature Circuit Breaker) di kWh meter rumah Anda jika air mulai memasuki rumah atau terjadi kebocoran dekat instalasi listrik.
2. Cabut peralatan elektronik dari stop kontak dan pindahkan ke tempat yang aman, jauh dari genangan air. Pastikan tubuh dalam kondisi kering sebelum melakukan tindakan ini.
3. Gunakan alat pelindung diri seperti sepatu anti air jika harus beraktivitas di dalam atau luar rumah saat hujan deras atau banjir.
4. Lakukan pemeriksaan atau peremajaan instalasi listrik secara
Rekrutmen PPSU di Jakarta Dibuka Hari Ini, Cek Syarat dan Tahapannya
MEGAPOLITAN Jun 23, 2025Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Lirik Sholawat Waqtu Sahar, Lengkap dengan Terjemahan
SISI LAIN Jan 29, 2024Filosofi Iket Sunda yang Penuh Makna
SENI BUDAYA Mar 03, 2024Melepas Penat di Situ Ciranca Majalengka, Sejuknya Kemurnian Air Pegunungan
DESTINASI Apr 04, 2025
Comments 0